Cara Mengupas Telur Rebus, Agar Terlihat Menarik

Cara Mengupas Telur Rebus, Agar Terlihat Menarik
 Cara Mengupas Telur Rebus, Agar Terlihat Menarik

Cara Mengupas Telur Rebus, Agar Terlihat Menarik - Setelah kita merebus telur, langkah selanjutnya adalah mengupas bagian cangkangnya, untuk mengupas bagian cangkangnya dibutuhkan sedikit kesabaran, karena bagian putih telur seringkali ikut terkelupas bersama cangkangnya.

Hal ini menjadikan telur rebus terlihat kurang menarik untuk disajikan. Nah, untuk itu saya akan membagikan tips bagaimana sih cara mengupas telur rebus, agar mendapatkan hasil yang sempurna, yuk mari kita intip tipsnya.

Cara-cara yang perlu dilakukan sebelum telur direbus adalah sebagai berikut:

Pertama,
Keluarkan telur dari kulkas dan biarkan hingga mencapai suhu ruang.

Kedua,
Masukkan telur ke dalam panci, kemudian isilah panci dengan air dingin.

Ketiga,
Pastikan telur tidak terlalu berdesakan di dalam panci.

Keempat,
Didihkan air dengan cepat.

Kelima,
Setelah telur matang, matikan kompor, tutup panci, dan biarkan telur terendam air panas selama 11-12 menit.

Keenam,
Sambil menunggu, siapkan air es untuk merendam telur.

Cara-cara yang perlu dilakukan sesudah telur direbus adalah sebagai berikut:

Pertama,
Setelah telur direndam dengan air panas selama 11-12 menit, pindahkan telur ke dalam air es untuk menghentikan proses pemasakan.

Kedua,
Kupas telur di bawah air keran dingin. Cara ini membuat pengupasan lebih mudah, karena kulit akan terpisah dari telur.

Ketiga,
Untuk memotong telur, gunakan pisau kecil tajam. Anda bisa menggunakan pisau kecil untuk mengupas buah. Basahi mata pisau dengan air setiap kali akan memotong.

Demikianlah cara-cara yang perlu dilakukan agar hasil kupasan telur rebus bisa sempurna dan terlihat menarik.

Selamat Mencoba.

LihatTutupKomentar